SELAMAT DATANG DI BLOG PUSKESMAS SUKADAMI DINKES KAB. BEKASI

Rabu, 19 Mei 2010

Pertemuan Forum SPKDS di Wilayah Kerja Puskesmas Sukadami


Pada hari selasa tanggal 18 Mei 2010  bertempat di aula Desa Sukadami telah diadakan pertemuan para pemilik maupun pengelola SPKDS (Sarana Pelayanan Kesehatan Dasar Swasta ) yang berdomisili di empat desa yaitu desa sukadami, desa serang, desa ciantra, desa sukasejati dimana keempat desa tersebut merupakan wilayah kerja dari puskesmas sukadami. SPKDS yang hadir pada pertemuan tersebut terdiri dari bermacam-macam jenis sarana pelayanan seperti Rumah Sakit, Rumah Bersalin, Praktik Dokter Pribadi, Praktik Bidan maupun Klinik Swasta.

Tujuan dari pertemuan itu sendiri adalah selain untuk sebagai ajang silaturahmi antara Puskesmas dengan SPKDS juga bertujuan untuk membentuk suatu forum komunikasi dimana forum tersebut dapat dijadikan media dalam pertukaran informasi dan mempererat hubungan antara Puskesmas dengan SPKDS maupun antar SPKDS itu sendiri.

Penyuluhan Promkes dan Pusling



Pada tanggal 17 mei 2010, puskesmas Sukadami melakukan kegiatan penyuluhan promosi kesehatan di desa Sukasejati. Selain melaksanakan penyuluhan  yang kali ini mengangkat tema Sosialisasi Penanganan Penyakit TBC, juga dilaksanakan kegiatan Puskesmas keliling di wilayah yang sama.

Kedua kegiatan tersebut mendapat respon yang cukup tinggi dari masyarakat. Antusias masyarakat tersebut dapat dilihat dari banyaknya jumlah warga yang hadir. Hal ini disebabkan karena masyarakat dapat merasakan dua manfaat sekaligus darikunjungan yang dilakukan oleh petugas puskesmas sukadami, yaitu selain mendapatkan pelayanan kesehatan juga mendapatkan pengetahuan tambahan mengenai penyakit TBC serta cara pencegahan dan penanggulanggannya.

Kegiatan penyuluhan promosi kesehatan ini seyogyanya akan dilaksanakan setiap dua bulan sekali yaitu pada hari senin minggu kedua dan keempat. Dimana setiap pelaksanaan penyuluhan akan disertai dengan pelaksaan puskesmas keliling, sehingga masyarakat yang tinggal di daerah-daerah yang jauh dari puskesmas dapat menikmati fasilitas pelayanan kesehatan dan pengobatan

Senin, 10 Mei 2010

Semoga bintek ini sukses

Foto kegiatan Puskesmas Sukadami